Rabu, 29 Oktober 2008

Definisi Sikap

Lg liat2 forum diskusi eh ada tugas offclass, biasa dhe searching2 dengan Mr.Google, ni gw kumpulin dari banyak sumber2, smoga membantu yah, padahal tugas offclass gw cuma cari berbedaab sikap persepsi dan prilaku, mala gw cari lengkap2 lg ni sikap haha, yauda buat gw post dsini ajah deh yaa :)


DEFINISI SIKAP

Sikap mulai menjadi fokus pembahasan dalam ilmu sosial semenjak awal
abad 20. Secara bahasa,

1. Oxford Advanced Learner Dictionary (Hornby, 1974)
sikap (attitude) berasal dari bahasa Italia attitudine
yaitu “Manner of placing or holding the body, dan Way of feeling, thinking or
behaving”.

Sikap adalah cara menempatkan atau membawa diri, atau cara
merasakan, jalan pikiran, dan perilaku.

2.Thomas & Znaniecki (1920)
sikap adalah predisposisi untuk melakukan atau tidak melakukan suatu perilaku tertentu, sehingga sikap bukan hanya kondisi internal psikologis yang murni dari individu (purely psychic inner state)

3. Thurstone & Chave (dalam Mitchell, 1990)

Attitude is the sum total of a man’s inclination and feelings, prejudice or bias,
preconceived notions, ideas, fears, threats, and convictions about any
specific topic.

Sikap adalah keseluruhan dari kecenderungan dan perasaan, curiga atau bias,
asumsi-asumsi, ide-ide, ketakutan-ketakutan, tantangan-tantangan, dan
keyakinan-keyakinan manusia mengenai topik tertentu
Pendapat ini berbeda
dengan Thomas & Znaniecki (1920) yang berpendapat bahwa sikap tidak
semata-mata ditentukan oleh aspek internal psikologis individu melainkan
melibatkan juga nilai-nilai yang dibawa dari kelompoknya,
Thurstone lebih
spesifik menunjukkan faktor yang menentukan sikap seseorang terhadap
sesuatu obyek sikap (specific topic)
.


4. Allport(1935)
Attitude is a mental and neural state of readiness, organised through experience,
exerting a directive and dynamic influence upon the individual’s response
to all objects and situations with which it is related

Sikap adalah kondisi mental dan neural yang diperoleh dari pengalaman, yang
mengarahkan dan secara dinamis mempengaruhi respon-respon individu
terhadap semua objek dan situasi yang terkait.

5. Menurut Krech & Crutchfield, 1948
Attitude is an enduring organization of motivational, emotional, perceptual, and
cognitive processes with respect to some aspects of the individual’s world
Sikap adalah pengorganisasian yang relatif berlangsung lama dari proses
motivasi, persepsi dan kognitif yang relatif menetap pada diri individu dalam
berhubungan dengan aspek kehidupannya

6. Campbel, 1950
Attitude is a syndrome of response consistency with regard to social objects
sikap adalah sekumpulan respon yang konsisten terhadap objek sosial.

7. Aiken, 1970
A learned predisposition or tendency on the part of an individual to
respond positively or negatively with moderate intensity and reasonable
intensity to some object, situation, concept, or other person
Sikap adalah predisposisi atau kecenderungan yang dipelajari dari seorang
individu untuk merespon secara positif atau negatif dengan intensitas yang
moderat dan atau memadai terhadap objek, situasi, konsep, atau orang lain.

8. Triandis, 1971
attitude is an idea charged with emotion which predisposes a class of actions to a particular class of social situation
Sikap adalah ide yang berkaitan dengan emosi yang mendorong dilakukannya
tindakan-tindakan tertentu dalam suatu situasi sosial.
Bila Aiken yang secara
tegas menyatakan bahwa predisposisi itu diperoleh dari proses belajar, Triandis
menyatakan bahwa ide yang merupakan predisposisi tersebut berkaitan dengan
emosi.


9. Wikipedia Indo
Sikap adalah konsep yang merepresentasikan suka atau tidak sukanya seseorang pada sesuatu.

10. Blog Mas Kibrotoi
  • Approach : Sikap adalah bagaimana kita mendekati suatu masalah
  • Bearing : Sikap adalah bagaimana kita memikul suatu masalah
  • Feeling : Sikap adalah bagaimana kita merasakan
  • Manner : Sikap adalah bagaimana kita berperilaku
  • Mind-set : Sikap adalah bagaimana pangkaltolak pikiran kita
  • Oppinion : Sikap adalah bagaimana kita berpendapat
  • Outlook : Sikap adalah bagaimana kita memandang keseluruhan
  • Point of view : Sikap adalah bagaimana sudut pandang kita
  • Pose : Sikap adalah bagaimana kita menempatkan diri
  • Position : Sikap adalah bagaimana posisi kita
  • Posture : Sikap adalah bagaimana sosok kita
  • Standpoint : Sikap adalah disisi mana kita berdiri
  • Thought : Sikap adalah bagaimana pikiran kita
  • View : Sikap adalah bagaimana kita menyimak
  • Way of behaving : Sikap adalah bagaimana kita berbuat
  • Way of thinking : Sikap adalah bagaimana cara kita berpikir
  • Way of believing : Sikap adalah bagaimana kita meyakini sesuatu
Berbagai sumber